Connect with us
event

Press Release

Rayakan HUT ke-5, Marvel Future Fight Hadirkan Beragam Event dan Hadiah Berlimpah

Game mobile Super Hero dari Netmarble, MARVEL Future Fight, hari ini merayakan ulang tahun ke-5! MARVEL Future Fight dirilis pada April 2015 secara serentak di 148 negara dan langsung meraih Top 10 pada chart populer di 118 negara termasuk Korea, Taiwan, Amerika Serikat, dan Inggris. Netmarble merilis video spesial ulang tahun ke-5 yang bisa dilihat di bawah: 

Sejak perilisannya, MARVEL Future Fight telah berhasil mengumpulkan 120 juta Agent dari seluruh dunia yang bekerja sama dengan Nick Fury untuk berjuang melawan kehancuran dari waktu ke waktu. Berbagai Agent baru juga terus bergabung untuk bertarung setiap harinya. Selama lima tahun ini, Agent MARVEL Future Fight telah berhasil meraih beragam pencapaian, di antaranya:

  • Membentuk sebuah komunitas lebih dari 120 juta pemain di 148 negara.
  • Bermain dengan lebih dari 200 karakter Marvel termasuk Avengers, Fantastic Four, X-Men, Guardians of the Galaxy dan masih banyak lagi!
  • Berhasil memakai lebih dari 250 uniform.
  • Mengalahkan Ebony Maw di World Boss Raid lebih dari 190 juta kali.
  • Menggunakan 15 juta Titan’s Record digunakan untuk membuat 1,5 juta karakter Tier-3 yang merupakan rank tertinggi Super Hero di MARVEL Future Fight.

Berikut daftar event yang hadir untuk merayakan ulang tahun MARVEL Future Fight:

  • Event Hitung Mundur Perayaan 5 Tahun: Salah satu event dalam game terbesar di sejarah MARVEL Future Fight, event ini akan memberikan beragam hadiah spesial setiap harinya. Pada hari terakhir (30/4), pemain akan mendapat Selector – karakter Tier-3 dan Super Hero dengan rank tertinggi dalam game. Hadiah bisa diambil hingga 13 Mei.
  • Event Check-in 8 Minggu: Pemain yang melakukan check-in setiap hari mulai 30 April – 31 Juni akan mendapatkan hadiah spesial.
  • Vote Peningkatan Karakter Perayaan 5 Tahun: Pemain bisa meningkatkan kekuatan karakter no.1 melalui voting pemain. Sebagai tambahan, konten dalam game bisa ditingkatkan secara langsung melalui voting pemain yang berlangsung pada 30 April – 13 Mei.
  • Comic Card Perayaan 5 Tahun: Comic Card spesial akan diberikan selama event berlangsung pada 30 April – 14 Mei.

MARVEL Future Fight tersedia di seluruh dunia melalui App Store® dan Google Play™. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai MARVEL Future Fight, silakan kunjungi  http://marvelfuturefight.netmarble.com.

Continue Reading

1 Comment

  1. Pingback: Karakter Terbaru 'Imortal Hulk' Menerjang Update Marvel Future Fight – Sukaon.com

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

To Top