Press Release
Update Blade&Soul Revolution Hadirkan 16-Player Raid Baru “Dawn of Khanda Vihar”
Perusahaan game global, Netmarble Corp, hari ini mengumumkan hadirnya update terbaru untuk Blade&Soul Revolution, mobile MMORPG aksi oriental yang menampilkan cerita sinematik memukau tentang pembalasan dendam dari adaptasi game PC online Blade&Soul. Update ini memperkenalkan 16-Player Raid baru “Dawn of Khanda Vihar” yang hanya bisa dimainkan oleh para pemain yang telah menyelesaikan seluruh Step Quest Act 5.
Raid baru “Dawn of Khanda Vihar” ini membutuhkan kerja sama yang kuat antar enam belas pemain. Pemain terlebih dahulu akan bertemu dengan Mini Boss Dawn Ivory Specter dan Seal Guardian lalu setelah semua Mission selesai, pemain bisa bertarung melawan Final Boss Meganura. Kunci utama untuk menyelesaikan Raid ini adalah bekerja sama dengan pemain lain untuk mengalahkan Meganura.
Selain konten baru yang hadir pada update kali ini, Blade&Soul Revolution juga akan melakukan penggabungan pada beberapa server. Melalui penggabungan server ini, pemain bisa bekerja sama atau melawan para pemain lain yang tidak pernah ditemui sebelumnya.
Blade&Soul Revolution adalah game MMORPG versi mobile yang diadaptasi dari game PC online populer Blade&Soul. Game ini tetap mempertahankan kualitas grafik 3D secara keseluruhan serta konten berskala besar sama seperti versi PC pendahulunya, dan telah diperbarui sehingga dapat bekerja dengan baik di perangkat mobile.
Selain menawarkan visual 3D berkualitas tinggi, pemain juga bisa menikmati konten Faction War skala besar secara real-time dan aksi seni bela diri yang memukau. Selain itu, ada juga konten Dungeon penuh strategi dan fitur sosial yang aktif layaknya komunitas yang sebenarnya.
Silakan kunjungi website resmi (https://bnsr.netmarble.com/id/) dan Facebook resmi (https://www.facebook.com/bnsrID/) untuk informasi lebih lanjut tentang Blade&Soul Revolution.