Berita Terkini
Tips dan Trik Bermain Hero Exp Lane di Mobile Legends 2023
Suka On – Pemain game Mobile Legends saat ini semakin banyak jumlahnya. Apalagi Mobile Legends ini termasuk profesional juga menjadi tujuan karir bagi anak-anak muda di zaman sekarang ini. Game dengan genre Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) juga menjadi salah satu cabang esport di berbagai kompetisi. Ada 3 lane di dalam Mobile Legends, yaitu mid lane, gold lane, dan exp lane. Lalu, bagaimana cara bermain hero exp lane?
Mobile Legends Bang Bang merupakan salah satu game yang di rilis oleh Moontoon developer. Game yang bisa di mainkan di mobile Android dan iOS ini telah sukses mencuri perhatian para gamers di Indonesia sejak tahun 2016 lalu.
Bagi Anda yang belum familiar, game ini di mainkan oleh 10 orang dan di bagi dalam 2 tim. Kemudian, setiap pemain hanya bisa memilih 1 hero dari daftar hero yang diakses oleh para pemain. Adapun, biasanya lama permainan ini akan berkisar sekitar 15-10 menit untuk 1 ronde.
Tips Bermain Hero EXP Lane Master
MLBB mempunyai 3 lane atau jalur yang bisa di tempuh di dalam permainan. Lane itu merupakan Mid Lane, Off Lane dan Side Lane. Dan pada setiap Lane itu ada Role atau tugasnya masing – masing seperti contohnya Roam, Jungle, Mid Lane, Exp Lane, dan Gold Lane dengan jobdesk yang berbeda – beda juga. Namun, perlu di ketahui Anda harus saling bekerja sama untuk bisa mempertahankan Base dan menghancurkan Base lawan.
Ulasan kali ini akan membahas mengenai salah satu role yang ada, beserta cara-cara yang bisa di lakukan untuk menjadi Exp Laner terbaik. Sebelum membahas lebih jauh, Anda harus mengetahui terlebih dahulu apa itu Exp lane.
Exp lane adalah salah satu lane yang akan memberikan Exp lebih banyak di bandingkan dengan lane lainnya. Sementara itu, Exp lane sendiri ini menjadi lane yang letaknya berdekatan dengan lokasi Turtle pertama kali hadir. Exp lane ini cocok diisi dengan role hero fighter atau tank di dalam Mobile legend seperti Phoveus, Poquito, Barats, Balmond, Thamuz, Ruby, Sun, Hilda, dan X-Borg yang dapat di andalkan dalam situasi satu lawan satu.
Berikut ini adalah hal – hal yang harus di perhatikan agar Anda bisa menjadi penguasa Exp Lane.
1. Memaksimalkan Farming dari Wave Minion
Obyektif pertama pengisi Exp Lane yaitu membersihkan wave minion dengan cepat, dan farming di area Exp Lane agar bisa menghasilkan Exp Lebih dari lawan. Hal ini harus di lakukan dengan cepat sebelum Anda memasuki menit ke 5 agar bisa mendapatkan banyak keuntungan.
2. Harus Berani Adu Mekanik
Sebelum Anda melakukan Adu Mekanik, pastikan bahwa Anda sudah menguasai Mikro dari hero yang telah Anda gunakan. Jika Anda sudah menguasai itu, Anda juga harus memperhatikan apa saja skill yang di gunakan oleh hero lawan agar Anda memiliki celah untuk mengeleminasi lawan.
3. Pertahankan Turret
Obyektif yang kedua dari membersihkan wave minion, Anda juga harus menjaga turret agar tidak jebol oleh para lawan, jangan paksakan 1vs1 jika Anda akan kalah dalam laning phase.
4. Peka Dengan Kondisi Maps
Makro atau penguasaan Maps ini juga harus di perhatikan di dalam semua role termasuk Exp lane, selalu bisa membaca maps untuk bisa menghindari ganking atau bergabung kedalam tim untuk melakukan ganking.
5. Hancurkan Turret Musuh
Buat para musuh menjadi sangat rugi dengan kehilangan turret mereka, dengan demikian Anda juga akan mendapatkan keuntungan untuk tim Anda sendiri.
Lima poin di atas merupakan tips untuk bisa menjadi seorang EXP Laner yang handal.
Contoh Hero Exp Lane di Mobile Legends
Hero exp lane saat ini menjadi salah satu peran yang sangat penting di dalam gameplay Mobile Legends. Tugas dari role ini juga cukup berat dan mempunyai tanggung jawab yang cukup tinggi.
Oleh karena itu, yang menempati posisi ini di wajibkan segera memilih Hero yang sedang meta pada patch Mobile Legends. Sebab, dengan Anda memilih Hero meta maka Anda akan bisa menjalani tugas Anda dengan cukup mudah. Memang ada beberapa Hero yang sedang meta untuk saat ini dan sangat pas buat Anda mainkan sebagai exp lane.
1. Esmeralda
Esmeralda ini termasuk ke dalam Hero exp lane over power untuk saat ini. Terlihat dalam MPL Season 10 berjalan, Hero ini di pastikan selalu hadir di setiap match-nya. Tercatat sudah lebih dari 20 kali Esmeralda ini ter-pick ketika draft pick MPL berlangsung.
Memang terbukti, kontribusi Hero ini sangat luar biasa. Inisiator ketika teamfight juga cukup mematikan. Bahkan, Hero ini juga mempunyai movement speed yang sangat baik sehingga bisa melakukan rotasi dengan cepat. Jadi sangat pas jika Hero ini mampu disebut sebagai exp lane paling OP untuk meta saat ini.
2. Dyrroth
Dyrroth mempunyai lifesteal yang cukup deras saat berada di Land of Dawn. Kemampuan pada Hero ini terbilang cukup bagus. Dyrroth dapat mempertahankan Tower-nya dengan sebaik mungkin. Hal ini di dukung oleh skill serta item yang dimiliki tentunya.
Pada saat teamfight, Dyrroth dapat membunuh target dengan sangat mudah. Damage dari ultimate Dyrroth juga tidak bisa di bendung serangan sakitnya. Apalagi jika Hero ini memakai spell Vengeance, semakin OP lagi pastinya saat sedang in game.
3. Thamuz
Thamuz saat ini masuk ke dalam Hero OP berkat lifesteal yang deras dan armor yang tebal. Hero ini sangat kuat dalam berhadapan secara by one dengan Hero exp lane lawan.
Dibalut dengan armor serta lifesteal, Thamuz ini menjadi sangat kuat serta sakit saat Anda di jadikan sebagai target utama dari Hero tersebut. Saking kuatnya, Thamuz bisa memberi perlawanan kepada 2 sampai 3 Hero lawan sekaligus. Jadi itulah kenapa Thamuz termasuk salah satu Hero OP pada meta saat ini.
4. Paquito
Baik sebagai jungler maupun exp lane, Paquito tetap menjadi fighter yang mematikan untuk meta saat ini. Terlihat pada derasnya lifesteal saat mengeluarkan skill dan ultimate-nya. Walau dibantu dengan efek dari spell vamp, namun damage yang keluar pada skill dan ultimate bisa di katakan sangat sakit.
Selain itu, Paquito ini menjadi inisiator teamfight yang cukup baik saat akan membuka peperangan di Land of Dawn. Dengan mempunyai efek stun pada ultimate mampu membuat Paquito bisa melakukan solo kill dengan mudah. Itulah kenapa preman exp lane ini bisa menjadi Hero OP untuk meta paling baru dari Mobile Legends ini.
5. Yu Zhong
Terakhir adalah Hero yang sangat mematikan dan cukup sulit untuk di musnahkan. Yu Zhong ini menjadi salah satu Hero exp lane terkuat untuk saat ini. Derasnya lifesteal yang dimiliki pada hero ini mampu membuat Yu Zhong jarang pulang ke base ketika sedang by one dengan Hero lawan.
Memiliki ultimate menjadi Naga mampu membuar Hero fighter yang satu ini sangat bagus dalam membuka peperangan. Oleh karena itu, banyak yang mengandalkan Hero ini saat sedang melakukan teamfight di Land of Dawn. Berbicara mengenai OP, Yu Zhong menjadi pilihan yang cocok untuk dimainkan di exp lane.