Stardew Valley merupakan game simulasi penerus spiritual Harvest Moon. Di tahun 2016 lalu sebagian gamer mungkin banyak yang kangen dengan game simulasi ala Harvest Moon, untungnya Eric “ConcernedApe” Barone menghadirkan sesuatu yang ditunggu-tunggu penggemarnya, yakni Stardew Valley. Empat tahun rilis, ConcernedApe akhirnya memberikan kejutan bagi penggemarnya. Kejutan tersebut adalah edisi fisik sekaligus Stardew Valley Collector Edition.
Benar sekali, kamu bisa mendapatkan versi fisik dari game seru yang mirip Harvest Moon ini. Versi fisik dari Stardew Valley ini tersedia dalam edisi Standar dan Collector Edition. Dalam versi standarnya kamu bisa mendapatkan kepingan DVD berisi game Stardew Valley serta buku manual 18 halaman full color. Jika kamu ingin mengetahui lebih dalam tentang Stardew Valley, buku manual ini sangat bermanfaat buat kamu. Kepingan DVD-nya berisi installer dari Stardew Valley versi 1.4 serta steam key yang bisa kamu gunakan untuk klaim gamenya melalui Steam.
Sementara itu versi premiumnya menawarkan beragam bonus menarik, seperti pin, diorama bertema Stardew Valley, selebaran komik dan masih banyak barang lainnya bertema Stardew Valley. Edisi ini sangat worth bagi kamu yang menyukai Stardew Valley dan menginginkan beragam barang menarik bertema game tersebut.
Untuk mendapatkan versi fisik dan CE dari Stardew Valley ini kamu harus merogoh kocek sebesar :
Stardew Valley Standar Edition : $ 29 atau sekitar Rp 400 ribuan untuk PC dan $ 34 atau sekitar Rp 500 ribuan untuk Switch
Stardew Valley Collector Edition : $ 64 atau sekitar Rp 900 ribuan untuk PC dan $ 64 atau sekitar Rp 1 jutaan untuk Switch
Kamu bisa melakukan pre-order sekarang juga di halaman Fangamer.com. Harga yang tertera diatas belum termasuk ongkos pengiriman dari luar negeri.