Connect with us
Bocoran Hero Baru Mobile Legends Ixia 2023, Kapan Dirilis?

New Release

Bocoran Hero Baru Mobile Legends Ixia 2023, Kapan Dirilis?

Suka On – Land of Dawn di ketahui akan mendapatkan tambahan petarung baru dengan kedatangan hero baru Mobile Legends Ixia. Marksman dengan julukan Arclight Outlaw ini akan membawa warna berbeda dengan gaya dan tampilan bertarung yang sangat unik.

Potensi damage pada hero ini benar-benar luar biasa, serangkaian skill-nya bahkan bisa menciptakan burst damage masif. Sepertinya Brody akan mendapatkan saingan baru di kelas marksman burst damage.

Ixia juga di ketahui mempunyai keunggulan lain dalam hal mobilitas dan regenerasi HP. Untuk bisa mengetahui lebih jauh seberapa besar kekuatannya, berikut ini adalah detail skill hero baru Mobile Legends Ixia.

Hero Baru Mobile Legends Ixia

Bocoran Hero Baru Mobile Legends Ixia 2023, Kapan Dirilis?

Sekilas pada sego desainnya, Ixia ini mirip sekali dengan Sombra dari game Overwatch. Hal ini dapat Anda lihat dari segi gaya dan warna rambut yang hampir sama persis. Akan tetapi, untuk aksesoris yang dirinya pakai juga mirip dengan Kai’sa dari League of Legends yang mempunyai benda mirip roket di pundaknya.

Ixia merupakan hero baru Mobile Legends dari role marksman yang mempunyai damage output yang relatif sangat tinggi dan juga mempunyai banyak tools di skillsetnya. Hal ini akan sangat membantu Ixia karena dari skillset, Ixia ini sepertinya akan dimainkan sebagai marksman close range atau di sebut semi bruising.

Dari segi pasifnya Ixia, semua skill dan auto dari Ixia ini akan memberikan stack kepada para lawan. Saat musuh sudah mempunyai dua stack, maka serangan auto Ixia selanjutnya akan mempunyai damage tambahan, memberikan slow dan juga memberikan Ixia heal. Hal ini adalah salah satu sumber damage terbesarnya.

Detail skill Ixia MLBB

Bocoran Hero Baru Mobile Legends Ixia 2023, Kapan Dirilis?

1. Pasif – Arc Siphon

Basic Atttack dan Skill merupakan stack Arc Charge ke musuh ketika terkena serangan. Saat hero baru Mobile Legends Ixia melakukan Basic Attack pada musuh dengan menggunakan dua stack Arc Charge, stack tersebut akan berubah menjadi Arc Siphon. Yakni akan memberikan (+100% Total Physical Attack) (+20000% Physical Lifesteal) + 40(+20%* Level Hero) Physical Damage serta mengurangi Movement Speed target sebesar 40% dalam 1,5 detik.

Jika targetnya merupakan hero, ia juga akan memulihkan HP setara dengan damage yang akan di berikan. Arc Siphon bahkan bisa digunakan untuk semua hero musuh di depan Ixia yang berada dalam jangkauan Basic Attack-nya.

2. Skill 1 – Dual Arc

Ixia nantinya akan menembakkan 2 Arclight beams di sepanjang tanah ke arah target. Dan akan memberikan 150(+80% Total Physical Attack) (+8000% Physical Lifesteal) Physical Damage kepada para musuh dalam area berbentuk persegi panjang. Ketika mengenai hero musuh, Ixia juga mendapatkan 40% Movement Speed dalam waktu 3 detik. Musuh yang terkena kedua beam tersebut nantinya akan menerima damage ganda.

3. Skill 2 – Arc Helix

Ixia juga di ketahui akan meluncurkan tabung energi Arc ke arah target, menarik musuh ke garis tengah setelah jeda singkat. Dan akan memberikan 200 (+60% Total Physical Attack) (+12000% Physical Lifesteal) Physical Damage.

4. Ultimate – Arclight Barrage

Pasif : Hero Ixia secara bertahap akan mendapatkan Movement Speed ketika tidak dalam pertempuran (maksimal 30%), akan tetapi kehilangan efek tersebut ketika memasuki pertempuran.

Aktif : Ixia akan membongkar meriamnya menjadi 6 senjata yang lebih kecil dan akan memasuki status Barrage dalam waktu 5 detik. Dalam status ini, semua skill akan mendapatkan jangkauan tambahan (akan tetapi hanya bisa digunakan dalam area berbentuk kipas). Dan, untuk Basic Attack-nya bisa mengenai sampai 6 unit musuh (memprioritaskan hero) di area yang sama. Dalam durasi tersebut, Arc Siphon ini juga akan memberikan 80 damage tambahan.

Catatan tambahan: Hero ini tidak akan mendapatkan keuntungan Physical Lifesteal di dalam basic attack, semua Lifesteal yang ada akan di konversikan menjadi damage di setiap skill.

Role Terbaik Hero Ixia

Tentunya kategori marksman ini selalu bisa bersinar ketika mengisi role gold laner. Skill-skill yang ada juga bisa scaling, atau bertambah kuat seiring dengan perkembangan item, yang membuatnya bisa menjadi menakutkan di fase late game. Atau saat seluruh item kuncinya terpenuhi.

Selain itu, jika dilihat hero ini mempunyai potensi lain di posisi midlaner. Mengapa demikian? Karena hero Ixia memiliki burst damage masif ketika berhasil melayangkan kombinasi skill dengan maksimal. Mekanisme Ultimate yang akan memberikan jarak serangan besar juga akan membuatnya menjadi hero high ground andal saat base berada di bawah tekanan.

Kemudian mobilitas tinggi di dalam efek pasif Ultimate dan Skill 1- Dual Arc dapat di manfaatkan untuk melakukan rotasi ke lane samping. Hal ini untuk membantu lawan yang tertekan ataupun sekedar mencari pick-off.

Kapan Hero Baru Mobile Legends Ixia Dirilis?

Di dalam game Mobile Legends, ada banyak pembaruan terbaru yang menarik dan layak untuk Anda ketahui. Salah satunya yakni tanggal perilisan hero baru Mobile Legends Ixia, yang kabarnya akan di rilis pada tanggal 8 Juli 2023 mendatang.

Ixia merupakan sebuah hero marksman yang mempunyai tingkat output damage yang sangat tinggi dan di lengkapi dengan banyak skill yang menarik untuk dicoba nantinya. Keunggulan pada hero ini sangat menguntungkan, karena Ixia dari kemampuannya akan memungkinkan untuk dimainkan sebagai marksman dengan jarak dekat dan semi bruising.

Dengan demikian, Anda sebagai para pemain Mobile Legends bisa mengetahui kapan hero terbaru, Markman Ixia ini dirilis dalam game. Kemampuan yang ada di dalam hero Ixia mampu membuatnya berpotensi menjadi bagian dari meta game nantinya.

2 Tips Bermain Hero Marksman

1. Pahami dengan Baik Lawan yang Dihadapi di Gold Lane

Sebelum Anda memutuskan untuk bermain aman atau bermain agresif, maka Anda harus mengetahui terlebih dahulu lawan yang akan di hadapi. Biasanya, lawan yang akan di hadapi dalam gold lane itu juga hero Marksman. Meskipun demikian, hal ini tidak bisa menjadi patokan karena terkadang Anda justru bertemu dengan hero Fighter atau Assassin.

2. Fokus Farming Maksimal hingga Menit ke-10

Hero Marksman ini dipersiapkan untuk meng-carry tim di dalam late game, jadi pastikan Anda sudah kaya dan mempunyai damage yang besar di fase ini. Late game ini sendiri terhitung sejak kemunculan Sanctuary Lord di dalam menit ke-9 sampai 10. Hal ini adalah fase di mana kerja sama tim akan sangat di butuhkan. Baik pihak lawan dan tim sama-sama bisa langsung mengalami kekalahan jika hero core-nya melakukan kesalahan.

Agar hero Marksman bisa meng-carry tim di dalam late game, maka Anda harus memainkan strategi ini saat di early dan mid game. Terhitung mulai dari menit satu sampai maksimal menit ke-10, fokus permainan Anda hanyalah melakukan farming. Ambil apapun yang menurut Anda paling menguntungkan dan berusahalah untuk tidak terbunuh. Semoga berhasil! Ya!

Kesimpulan

Penjelasan di atas telah memberikan informasi mengenai perilisan hero Markman Ixia dalam game Mobile Legends. Dengan adanya penjelasan tersebut, maka Anda bisa mengetahui kapan hero baru Mobile Legends Ixia ini akan hadir. Bagaimana pendapat Anda tentang penjelasan perilisan hero Ixia kali ini? Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda tertarik untuk membeli hero baru Mobile Legends Ixia?

Continue Reading

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

To Top