Beberapa waktu yang lalu Sukaon sempat memberitakan tentang event kolaborasi KFC dengan Moonton, developer game Mobile Legends: Bang Bang. Akhirnya pada tanggal 1 Mei kemarin, para gamer Mobile Legends: Bang Bang dapat membeli paket KFC Mobile Legends: Bang Bang.
Nah, bagi kamu yang belum tahu bagaimana sih cara mendapatkan skin gratis di event KFC Mobile Legends ini. Mari simak berikut caranya.
1. Datang ke Gerai KFC
Sebelumnya, kamu harus datang ke gerai KFC dan mennayakan dulu apakah paket KFC Mobile Legends ini berlaku di gerai KFC yang kamu kunjungi tersebut. Hal ini dikarenakan di dalam peraturan event dijelaskan bahwa: “Event ini hanya berlaku di gerai KFC Indonesia yang berpartisipasi”. Maka dari itu lebih baik kamu menanyakan dulu kepada kasirnya sebelum kamu memesan.
2. Pesan menu KFC Mobile Legends
Paket KFC Mobile Legends sendiri berupa 1 ayam, 1 nasi dan minuman. Paket ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 31.000. Setelah membeli paket ini, kamu akan mendapatkan bukti pembayaran yang memiliki Nomor POS dan Nomor struk. Kedua nomor yang kamu dapatkan tersebut berguna untuk mengikuti undian, jadi jangan sampai terbuang.
Perlu kamu ingat bahwa kalau kamu memesan paket KFC Mobile Legends lebih dari satu. Pastikan kamu memisahkan bukti pembayarannya. Hal ini dikarenakan kamu hanya bisa mengikuti 1 undian yang diadakan KFC bersama Mobile Legends tersebut. Jadi, sia-sia saja kalau kamu beli banyak, tapi hanya dapat 1 struk.
3. Kunjungi situs resmi KFC bersama Mobile Legends
Setelah kamu mendapakan bukti pembayaran dari paket KFC Mobile Legends tersebut. Kujungi situs resmi Event KFC Mobile Legends. Setelah itu, ikutlah instruksi yang diberikan di situs tersebut dengan mengisi Game ID, Server, Verification, Captcha, kemudian Login. Setelah Login, lihat bukti pembayaran kamu dan isi semua data yang diminta.
Saat kamu mengisi data, pastikan kamu juga login game Mobile Legends: Bang Bang. Hal ini dikarenakan akan ada verfication code yang dikirimkan ke dalam game, begitu juga dengan kode ID dan server.
4. Menunggu waktu pengundian
Setelah kamu selesai mengisi semua data yang diminta, kamu harus menunggu pengundiannya. Undian KFC Mobile Legends yang berhadiah skin akan diadakan setiap hari Jumat jam 21.00 WIB. Jangan lupa untuk mengecek inbox di dalam game Mobile Legends, karena hadiahnya akan dikirimkan melalui inbox tersebut.
Berikut daftar hadiah yang mungkin bisa kamu dapatkan:
- Skin Permanen Hero Karina – Black Pearl
- Skin Permanen Hero Franco – Apocalypse
- Skin Permanen Hero Zilong – Eastern Warrior
- Skin Permanen Hero Balmond – Ghoul’s Fury
- Skin Permanen Hero Eudora – Flame Red Lips
- Skin Permanen Hero Clint – Sun ‘n Sand
- Skin Permanen Hero Nana – Clockwork Maid
- Ticket Big Lucky Spin x2
- Double BP Card (3-hari) x1
- Magic Dust x100
- Random Emblem Bundle x10
- Ticket x50
- Rare Skin Fragment x10
- Hero Fragment x10
- Battle Point x1.200
Itulah cara mendapatkan skin di event KFC Mobile Legends. Event ini akan berlangsung sampai tanggal 31 Mei 2018.
[su_youtube url=”https://www.youtube.com/watch?v=mnUflekC96k”]