Connect with us
kena bridge of spirits

Berita Terkini

Kena: Bridge of Spirits, Simak Harga, Spesifikasi, dan Tanggal Rilisnya

Kena: Bridge of Spirits siap menghiasi dunia gaming pada 24 Agustus 2021. Nah, kira-kira berapa uang yang harus dikeluarkan untuk bisa menikmati game ini, dan apa spesifikasi PC yang dibutuhkan?

Melalui situs resmi Epic Games Store, sebagai toko online yang menyediakan game bergenre Action-Adventure ini, ada hal penting harus diperhatikan sebelum memainkannya. Pastikan spek PC mumpuni untuk bisa memainkan Kena: Bridge of Spirit.

Spesifikasi Minimum

  • OS : Windows 7/8,1/10 64-bit
  • Prosesor : AMD FX-6100 / Intel i3-3220 atau setara
  • Memori RAM : 8 GB
  • Tempat Penyimpanan : 25 GB
  • Direct X : Versi II
  • Kartu Grafis : AMD Radeon HD 7750 / NVIDIA GeForce GTX 650 atau setara

Spesifikasi Rekomendasi

  • OS : Windows 7/8,1/10 64-bit
  • Prosesor : AMD Ryzen 7 1700 / Intel i7-6700K atau setara
  • Memori RAM : 16 GB
  • Tempat Penyimpanan : 25 GB
  • Direct X : Versi II
  • Kartu Grafis : AMD RX Vega 56 / Nvidia GTX 1070 atau setara

Kena: Bridge of Spirits nantinya akan diluncurkan untuk dua platform, mulai dari PC hingga konsol, seperti PlayStation 4 dan PlayStation 5. Sementara itu, belum ada pengumuman resmi apakah game ini juga akan hadir di Nintendo Switch atau tidak.

Game ini dibanderol sekitar Rp 216.000, jika kamu ingin membelinya di Epic Game Store. Sedangkan harga banderol yang ditawarkan di PlayStation Store lebih mahal mencapai Rp 579.000.

Untuk informasi, game ini mengisahkan tentang seorang wanita muda bernama Kena berprofesi sebagai pemandu roh. Ia akan melakukan petualangan magis di sebuah desa dalam pencarian kuil gunung suci.

Objektif yang ditawarkan Ember Lab juga menugaskan pemain untuk mengumpulkan Rot, roh pemalu dan ilusif yang tersebar di seluruh hutan. Tidak hanya lucu, roh hitam kecil ini memiliki skill yang kuat, membantu pencarian dan mampu mengubah lingkungan.

Continue Reading

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

To Top