Berita Terkini
7 Pilihan Komandan Terkuat di Rise of Kingdom
Sukaon.com – Rise of Kingdom adalah sebuah game dengan tema peperangan yang harus dimainkan dengan strategi. Game ini telah menyediakan beberapa pilihan komandan yang bertugas secara khusus di daerah operasinya. Berikut ini adalah pilihan komandan terkuat di Rise of Kingdom yang dapat Anda gunakan.
7 Pilihan Komandan Terkuat di Rise of Kingdom
-
Alexander Agung
Pilihan komandan terkuat di Rise of Kingdom yang pertama, adalah Alexander Agung. Dengan keterampilan aktif yang memberikan perisai yang mana berguna untuk menghisap semua serangan musuh. Alexander Agung dapat memberikan little shield kepada komandan infanteri rekan sekutunya yang lokasinya di sekitar Anda.
Komandan yang satu ini cukup ditakuti oleh musuh karena dapat memberikan pukulan besar. Selain itu, Alexander Agung juga mempunyai kemampuan yang dinamis ketika memimpin perang. Alexander Agung bisa memberikan komando ketika perisai turun untuk meningkatkan serangan.
-
Sun Tzu
Sun Tzu adalah pilihan komando yang paling banyak dipilih oleh pemain game Rise of Kingdom pemula. Karena, komando Sun Tzu ini memiliki beragam keahlian yang disebut multifungsi dalam memimpin perang.
Anda dapat menerjunkan komandan Sun Tzu ini untuk melakukan peperangan mode terbuka, karena mempunyai keterampilan untuk merusak AOE. Sun Tzu juga mempunyai peranan sebagai komandan Garison yang dapat dipasangkan dengan Charles Martel dan Richard I.
-
Guan Yu
Komandan terkuat di Rise of Kingdom yang ketiga adalah Guan Yu. Diketahui, Guan Yu ini dipilih untuk memimpin infanteri atau disebut dengan prajurit jalan kaki yang membawa senjata. Guan Yu adalah seorang komandan yang dapat digunakan untuk memimpin pertempuran dalam jarak dekat. Pasalnya, komandan ini bisa perang satu lawan satu dan beberapa orang sekaligus.
Guan Yu juga dapat bertempur di semua medan dengan banyaknya pasukan yang diterjunkan melalui kapal, tank, pesawat, kapal kecil, dan helikopter. Keterampilan komandan Rise of Kingdom ini sanggup melakukan banyak kerusakan hanya tiga kali serangan saja.
-
4. Richard I
Richard I merupakan seorang komandan terbaik Rise of Kingdom selanjutnya yang paling tangguh di medan perang. Komandan infantri ini mempunyai keahlian yang bisa menyembuhkan prajurit yang sedang mengalami luka saat berperang.
Selain itu, Ricahard I juga dapat mereduksi kecepatan gerakan lawan sampai 5 target dengan jumlah 15 persen. Richard I adalah komandan yang dapat memproteksi prajuritnya supaya tidak mengalami kerusakan akibat serangan musuh dengan sebanyak 30 persen.
-
Charles Martel
Rekomendasi komandan yang selanjutnya adalah Charles Martel yang harus didapatkan karena legenda paling hebat. Charles Martel dapat memberikan perlindungan besar kepada para prajuritnya dengan hanya menghisap kerusakan yang disebabkan oleh para musuh.
Selain itu, komandan ini juga mampu memperbesar serangan yang akan diterima oleh para musuh sebesar 30 persen. Anda juga bisa memasukan komandan ini dengan infantri lain, yaitu richard I dan Guan Yu agar kemampuannya dapat lebih tinggi.
-
6. Artemisia
Bagi Anda yang menyukai komandan wanita, Rise of Kingdom dapat menjadikan Artemisia sebagai pilihan. Kelebihan dari komandan ini adalah tidak mudah dikalahkan oleh para musuh, meskipun wanita namun mempunyai kekuatan yang besar.
Artemisia adalah seorang komandan yang mempunyai keahlian memanah, sehingga dengan senjatanya tersebut dapat mengalahkan banyak musuh dalam waktu yang sangat cepat. Selain itu, keahlian pada komandan ini yaitu untuk meningkatkan damage di serangan yang akan diberikan kepada para musuh.
-
Eulji Mundeok
Komandan Eulji Mundeok adalah seorang komandan Rise of Kingdom yang mempunyai tampilan khas korea. Eulji Mundeok juga memiliki unit yang spesial yang bernama Hwarang. Komandan ini bahkan memiliki keahlian untuk infanteri, garison, dan menyerang.