Berita Terkini
Update Multiplayer Co-op akan Segera Hadir di Ghost of Tsushima
Sebuah kejutan menarik baru saja dimunculkan untuk game eksklusif PS4 seperti Ghost of Tsushima. Game ini nampak tidak akan menjadi game yang murni dimainkan secara sendirian. Pasalnya, Ghost of Tsushima telah dikonfirmasi siap mendapatkan suatu update baru mengenai konten multiplayer di dalamnya.
Darren Bridges dari pihak Sucker Punch baru saja mengumumkan hal tersebut di halaman blog Playstation. Beliau secara lebih lanjut mengabarkan kehadiran Ghost of Tsushima: Legends sebagai suatu update konten yang multiplayer bersifat co-op.
Mode ini pun dikonfirmasi akan menjadi konten baru yang terpisah dari mode single player campaign utamanya. Ketimbang berfokus ke Jin Sakai, kamu akan berperan sebagai kumpulan pendekar yang ingin menguak berbagai misteri dari mitologi atau legenda dari kepulauan Tsushima.
Dengan total menampung maksimal hingga 4 orang pemain, kamu akan menjalani sebuah misi khusus untuk tidak hanya bertarung melawan musuh-musuh manusia saja, namun juga dalam menghadapi mahluk-mahluk supernatural seperti Oni dan semacamnya. Bahkan kamu nampak akan bisa menjelajahi adanya dunia lain di konten tersebut.
Kamu pun akan bermain sebagai satu dari 4 class, yakni Samurai, Hunter, Ronin, dan Assassin. Keempat-empatnya siap dibekali gaya bermain yang terlampau berbeda baik dari kemampuan hingga kelebihan atau limitasinya dalam bertarung. Lewat hal itu, pihak Sucker Punch pun tak ketinggalan juga ikut mengkonfirmasi adanya keberadaan konten multiplayer yang paling menantang seperti raid mode.
Ghost of Tsushima: Legends sendiri dijadwalkan meluncur pada sekitaran tahun 2020 ini sebagai update konten gratis untuk para pemilik-pemilik game Ghost of Tsushima di konsol PS4.